Rabu, 03 September 2014

Belajar di Kelas Conversation Bahasa Inggris

Belajar di Kelas Conversation Bahasa Inggris -- Belajar conversation bahasa Inggris bisa jadi menjadi satu kalimat yang cukup menarik bagi beberapa siswa pemula yang masih awam dalam bahasa Inggris. Di satu sisi para pemula ini mungkin akan cukup antusias untuk mengikuti kelas conversation, entah karena namanya yang keren dan bergengsi ataupun karena yang lain, yang pasti ada satu harapan besar dalam hati akan bisa berbicara bahasa Inggris dengan mudah dan dalam waktu yang relatif singkat.

belajar conversation bahasa inggris
Lazimnya semangat dan antusias mereka ini dapat dijadikan sebagai modal utama bagi seorang guru untuk mengembangkan kemampuan siswa dalam berbicara bahasa Inggris. Conversation bahasa Inggris membutuhkan rasa antusias yang cukup tinggi dari peserta agar kelas conversation menjadi lebih hidup. Sayangnya rasa antusias itupun hanya bertahan di awal kelas conversation. Setelah mereka tahu bahwa kelas percakapan bahasa Inggris bukanlah satu hal yang mudah dilakukan dan dipelajari, maka rasa ketertarikan itupun akan mulai pudar.

Disinilah tugas dan tantangan terbesar bagi seorang guru di kelas belajar conversation bahasa Inggris untuk tetap menjaga semangat dan rasa antusias siswa dalam mengikuti pembelejaran conversation di dalam kelas. Seorang guru harus bisa menjamin bahwa siswa mereka merasakan kemajuan dan proses belajar yang lebih mudah dan menyenangkan bersama Anda. Jika Anda sebagai guru tidak bisa peka dan merasakan setiap perubahan sikap dan perilaku belajar dari siswa, maka jangan berharap kelas percakapan bahasa Inggris ini akan bertahan lama. Anda sendirilah yang harus memastikannya kelas akan berjalan dan bertahan dengan baik nantinya.
Baca juga : Contoh Percakapan Bahasa Inggris

Pengalaman mempertahankan kelas conversation bahasa Inggris akan menjadi satu pengalaman yang cukup memuaskan bagi seorang guru itu sendiri manakala berhasil membuat siswa lebih aktif dalam berbicara bahasa  Inggris. Namun demikian dari pengalaman pribadi penulis, tidak mudah memang mendorong siswa untuk berbicara bahasa Inggris di tahun awal belajar conversation. Masih banyak PR yang perlu diperbaiki di sana sini. 

Lazimnya seorang siswa yang masuk dalam kelas percakapan bahasa Inggris terlebih dahulu harus menempuh kelas materi umum bahasa Inggris secara intensif selama  satu atau dua semester berjalan. Hal ini untuk memastikan bahwa siswa sudah mempunyai pengalaman yang cukup baik dalam belajar bahasa Inggris. Kondisi kemampuan siswa yang berbeda pada kelas percakapan juga akan menyulitkan guru dalam mengelola kelas dan merugikan siswa itu sendiri. Untuk itu pengelompokan belajar sesuai dengan kondisi dan tingkat kemampuan juga perlu dipertimbangkan. 

Kesimpulannya di kelas belajar conversation bahasa Inggris seorang guru harus lebih kreatif menggunakan berbagai cara pendekatan belajar agar siswa sesering mungkin bisa menggunakan bahasa Inggris secara lisan. Menggali sumber belajar dari luar ataupun berusaha menciptakannya sendiri akan lebih baik.

3 komentar:

It's a new one,pals? Thus, my comments was being written in previous article before fasting month seem gone away. Nothing wrong with it, he3x as you have new blog/web in gmail, but any specific target due two choices? Both of them are amazing and we wanna get involved too, dados kulanuwun kulanyuwun kulanyangoni ben manteps.

Ups, according to above article, wanna my tricks (?) - practicing English with burger seller in the street, no matter whether he doesn't know English but we will buy it double, coz I wanna make it by myself. Happines such another pill for learning English, just fun, fine and little fund.

@ Mochtar It's not your comments seem gone away but this blog instead. I was really frustrated how could I make this blog out of google banned. Almost two months of confusion and anxiety, I decided to build my another blog by wordpress. Here came for my climax. I was really getting anxious that this blog showed its existence just about a week ago. Now, it's times for me to think about which one I should care with, This blog or the new one ? If I should take both, I am not sure I could.

You are right, happiness seems to be such another pill for learning English. But for my personal, I still think sometimes we need happiness and in another time to be serious. (ha3x)

Ups....too bad that I don't have sense of serious, after all. (wkwkwkwk) As you see, we just thinking about that English only a tool of communication than a lesson, thus reduce me to think a lot with all bloody rule of grammar.

Honestly, we do love with your new blog!!! Why? It's so so eye catching and so colorful. But we do not want to loose all items in this blog. There's a lot of fun, memories and passion while re-read it out. Adhere to this case, why don't you try to migrate the all stuff to the new blog incrementally and put announcement that all contents will convert to the new address. Hmmm.... it sound easy but you get nut, coz of these...... I do appreciate with all your effort to support, to share all your knowhow for the audience. I'm only taking a part in a little slice of those process,as we just a real happy follower, always selalu (wkwkwkwkw).

Posting Komentar

Comments in English would be preferred

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More